Direktur BUM Des Lasara Sowu Menghindar saat dikonfirmasi terkait laporan masyarakat dipolres Nias

GUNUNGSITOLI/NEWSSANTIKORUPSI –Ketua BUM Des Lasara Sowu terkesan diam dan menghindar saat dikonfirmasi terkait pengelolaan Anggaran Dana BUM Des yang telah dilaporkan dipolres Nias,

Pasalnya, Yuslim Ziliwu Direktur BUM Des Sepakat tersebut terkesan diam dan tidak mau angkat ponselnya dengan Nomor 0812-6916-XXXX (29/9) saat dikonfirmasi awak media, Sehingga memunculkan Alibi praduga tak bersalah tentang adanya kebenaran yang dilaporkan masyarakat itu,

Bacaan Lainnya

Usut punya usut informasi laporan BUM Des Lasara Sowu tersebut telah ditolak pihak Pemerintah Desa karena tidak sesuai dengan prosedur, Dan hal tersebut diberikan 7 hari kesempatan untuk memperbaiki, Namun yang bersangkutan terkesan tak open atas teguran yang disampaikan itu kepada pihaknya,

Menurut Pemerintah Desa Lasara Sowu dalam suratnya tentang ” Rekomendasi atas laporan pertanggung jawaban BUM Des ” Sepakat” Sementer 1 tahun 2021″
Diantaranya adalah laporan pertanggung jawaban tidak disertai proposal yang sah yang sudah ditandatangani pemerintah desa Sowu, Sehingga laporan saudara tidak dapat disesuaikan sebagaimana peraturan yang berlaku.

Lagi-lagi Asafati Ziliwu (Pelapor) salah satu masyarakat Lasara Sowu dalam statement nya menyampaikan,

” Saya melaporkan masalah tersebut karena diduga tidak Transparan dimana sejak Dana tersebut telah cair, Maka tidak pernah diadakan rapat atau informasi kepada kami masyarakat,” Ucap Pelapor Masalah BUM Des Lasara Sowu itu.

Sampai berita ini diterbitkan, Pihak Polres Nias menyampaikan Bahwa Laporan tersebut telah diterima dan masih dalam proses Penyelidikan pihak Reskrim. (E85).

Pos terkait