TPQ Misbahul Wathan Gelar Khatam Alquran dan Wisuda Santri

Lingga, kepri, NAK  – Pengurus TPQ Misbahul Wathan menggelar Khataman Al – Qur’an dan Wisuda Santri di Desa Kualaraya, Minggu (07/10/2018).

Ketua Panitia Pelaksana, Misran menyampaikan acara seperti ini sudah digelar sebanyak lima kali. Namun baru kali ini kegiatan Khatam Al – Qur’an dan Wisuda Santi diadakan secara besar besaran.

Bacaan Lainnya

“Hal ini juga dapat terlaksana berkat kerja sama orang tua atau wali dari anak – anak yang mengaji di TPQ Misbahul Wathan,” papar Misran.

Masih kata Misran, tanpa adanya dukungan dari orang tua dan wali santri, kegiatan ini tidak akan dapat digelar semeriah ini.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia serta wali santri yang dari hari Jum’at kemarin sudah mulai bekerja sama dengan melakukan berbagai persiapan hingga kegiatan ini berjalan sesuai apa yang kita harapkan,” ujarnya.

Dia mengutarakan, anak yang mengikuti Khatam Quran ini sebanyak 23 orang dan santri yang diwisudakan sebanyak 15 orang. Biaya satu orang anak dipungut hanya Rp300 ribu dan panitia melengkapi pakaiannya.

Atas acara itu juga, para orang tua santri mengaku sangat senang dan mendukung dengan kegiatan tersebut. Karena dapat menambah semangat anak – anak untuk terus belajar mengaji.

Pada kegiatan itu juga, pengurus TPQ Misbahul Wathan menyerahkan sertifikat kepada para santri dan piagam penghargaan kepada anak santri teladan dan santri yang termuda usianya yakni 7 tahun.

Kegiatan yang digelar hingga malam hari ini juga, menghadirkan penceramah H. Kisan Jaya dan dihadiri oleh Anggota DPRD Lingga, Noerden, Kapolsek Singkep Barat, Iptu Idris beserta rombongan, Kepala Desa Kuala Raya Dekki, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat Desa Kuala Raya serta para tamu undangan lainnya.(mhmd)

Pos terkait