Lemahnya Pegawasan Dishub Gusit membuat sejumlah Mobil Angkutan Singgah dimana-mana

GUNUNGSITOLI/NEWSSANTIKORUPSI-Beberapa Mobil Angkutan yang masuk dikota Gunungsitoli Parkir dimana-mana untuk mencari sewa, Dinas perhubungan kota Gunungsitoli terkesan Lemahnya pengawasan diawal tahun 2022,
Selasa 11/01/2022

Hal ini terpantau awak media saat beberapa mobil angkutan tersebut terparkir tepatnya di area jalan Kelapa No 55 Kelurahan Ilir kecamatan Gunungsitoli kota Gunungsitoli dengan No Polisi BB 1123 TA sekitar pukul 12:18 Hari ini,

Bacaan Lainnya

Membuat kesan petugas Dinas perhubungan kota Gunungsitoli yang ditugaskan dibidang tersebut Lemah dalam pengawasan,

Menurut Afdika Permata Lase Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Pemerhati Kinerja Aparatur Sipil Negara atau disingkat LSM-PERKARA saat dikonfirmasi awak media menyampaikan,

” Saya melihat kinerja Dinas perhubungan kota Gunungsitoli diawal tahun ini kurang Efektif, Dimana Lemahnya sistem pengawasan dari istansi tersebut membuat mobil Angkutan parkir sembarangan tempat untuk mencari penumpang, Seharusnya mobil Angkutan tersebut masuk diterminal,” Katanya

Lanjutnya, ” Kita berharap pemerintah kota Gunungsitoli melalui dinas perhubungan kota Gunungsitoli, kepada petugas yang ditugaskan agar lebih aktif lagi dalam menjalankan tugasnya,” Tuturnya Ketua LSM PERKARA Itu sambil mengakhiri.

Kemudian diwaktu terpisah Rudianto Harefa Kepala seksi arus lalu lintas di dinas perhubungan kota Gunungsitoli saat dikonfirmasi terkait persoalan parkir Mobil angkutan menyatakan,

” Kalau mau konfirmasi datang aja kekantor saya lagi banyak Acara,” Ucap Rudi yang terkesan menyepelekan Awak media saat konfirmasi,

Sampai berita ini diterbitkan dinas perhubungan kota Gunungsitoli belum memberikan penjelasan yang akurat terkait persoalan ini, Namun awak media akan berusaha mengkonfirmasi pihak istansi yang terkait. (Delianus Harefa)

Pos terkait