Bupati Resmikan Pasar Rakyat Faondrato Sihene’asi Desa Lahusa Kec, Sirombu Kab, Nias Barat

Nias Barat. NAK – peresmia Pasar Rakyat Pada tanggal 16 April tahun 2021 Diawali dengan acara penyambutan (Fangowai) oleh Tokoh Adat Desa Lahusa dan Pesisir Sihene’asi dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indônèsia Raya dan Mars Nias Barat “He Tanö Niha Tanö ba Gaekhula” diteruskan Laporan Sekdis PETEKOP Kab.Nias Barat Asaria Harefa, S.IP.,MM. Jumat, 16/04/2021

Sambutan mewakili DPRD Nias Barat Fatohu Hia, A.Md (Fraksi PDIP) menjelaskan bahwa Desa Lahusa pernah menjadi pusat perbelanjaan pada tahun 1970-an dan dikunjungi oleh daerah lain dari Kecamatan Lölöwa’u dan desa-desa lain bahkan Kapal dagang dari Padang dan Sibolga berlabuh di perairan Lahusa ini saat itu. Oleh karena itu, kita sebagai masyarakat Pesisir Sihene’asi harus menjaga keamanan para pedagang dan pengunjung, tutur Fatohu Hia.

Bacaan Lainnya

Arahan Tugas Bupati Nias Barat Faduhusi Daely, S.Pd yang menghimbau masyarakat Pesisir Sihene’asi dan khususnya Desa Lahusa untuk menjaga dan merawat Pasar Rakyat ini lebih baik terutama sisi keamanan dan sterilisasi lingkungan. Kejujuran adalah hal yang utama agar masyarakat merasakan dampak positif dan meningkatnya taraf ekonomi masyarakat. Daerah Pesisii Sihene’asi ini telah diberkati karena kawasan yang subur, kemudian ada tiga destinasi wisata di area ini Fari’i Beach, Falaete Beach dan Kamadu Beach. Lebihlanjut Bupati sampaikan bahwa kedepan di Pesisir Sihene’asi ini kita akan perjuangkan berdirinya SMA/SMK Negeri dan tentu Lahan supaya  disiapkan. Benar, bahwa tahun 1970-an pernah Lahusa ini ramai dan menjadi pusat perdagangan terutama produksi komodity Kelapa dan hasil bumi lainnya.Kepada Penghibah Tanah Pertapakan Pasar Rakyat ini, kami ucapkan terimakasih kiranya menjadi berkat bagi Bapak/Ibu sekelurga, pungkas Bupati

Akhirnya; Bupati launching Pasar Rakyat “Faondato Sihene Asi” yang menegaskan bahwa setiap hari Jumat mulai pukul 06.00 WIB s/d – 18.00 WIB adalah hari dimana Pekan (Pasar Rakyat) “Faondato Sihene Asi” beroperasi. Dalam nama Tuhan Allah, dalam nama Yesus Kristus dan dalam nama Rôh Kudus kita buka Resmi pasar Rakyat ini…..TOK…TOK…TOK..!! HALELUYAH….!!!!!
tegas Bupati

Kata penutup dari Camat Sirombu Rosevelt Hia, S.Pd.,MM dan diteruskan ramah-ramah di Gedung BumDes Lahusa.
(fsabar)

 

Pos terkait