Polsek Helvetia hadiri kegiatan INSAN dikantor Camat Helvetia

Medan, NAK-Pelaksanaan dalam kegiatan pertemuan Kapolsek Medan Helvetia yang diwakilkan oleh Kanit Binmas Polsek Medan Helvetia Iptu N.Manurung di Aulan Kantor Camat Medan Helvetia,kamis (25/7/2019) sekira pukul 09.30 wib hingga pukul 12.00 wib.Sosialisasi warung internet sehat dan aman (INSAN)

Dalam agenda membahas tentang hadirnya warnet diseputaran wilayah kecamatan medan helvetia yang buka 24 jam.

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut dihadiri para Narasumber yakni Camat Medan Helvetia,Kabid Aplikasi dan Informastika Kominfo,kanit Binmas,Kapten CPM Azis Basri Ritonga,Kasi Trantib Kecamatan Medan Helvetia,dengan para peserta 20 orang pengusaha warnet dari Kecamatan Medan Sunggal,20 orang pengusaha warnet Kecamatan Medan Helvetia serta Perwakilan dari Kepala Lingkungan dari masing masing setiap Kelurahan Kecamatan Medan Helvetia.

Adapun Uraian kegaiatan diawali dengan Doa dan dilanjutkan pembukaan oleh  Camat Medan Helvetia yang memberikan kata sambutan kepada para peserta sosialisasi Insan.

Selanjutnya Kata sambutan dari Kabid Aplikasi dan Informatika.
Sementara Iptu N. Manurung, S.H Kanit Binmas Polsek Medan Helvetia memberikan paparan dampak negatif dari kehadiran Warnet dimana bersumber dari kelalain pengusaha warnet yang tidak menepati pernyataan pada saat pengurusan izin dan kemudian pengusaha Warnet belum  ada kerja sama dengan Kepolisian dan juga pengusaha Warnet masih membuat bilik bagi pelanggan.

Sedangkan Kapten CPM Azis Basri Ritonga menyampaikan agar memperhatikan jam tayang dimana dilapangan masih dijumpai warnet buka 24 Jam. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab Acara selesai diakhiri foto bersama.(kadri)

Pos terkait