SD Bumijawa 01 Ingin Adanya Aspalisasi Di Halaman Sekolah

JATENG/NEWSSANTIKORUPSI-Demi terciptanya kegiatan belajar yang aman dan nyaman dibutuhkan upaya agar anak didik merasa betah ketika berada di sekolah.

Demikian dikatakan Kepala SD Bumijawa 01 Kabupaten Tegal, Hemi Leksanawati, S.Pd saat ditemui diruang kerjanya mengatakan, untuk sekolah telah melakukan berbagai upaya guna menjadi sekolah yang berkualitas dan sebagai sekolah Ramah anak di masa Pandemi,” kami selalu menerapkan protokol kesehatan, selain melakukan pengecekan suhu badan juga menganjurkan agar siswa selalu memakai masker dan mencuci tangan sebelum masuk ke dalam kelas, ” pungkas Kepala Sekolah.

Bacaan Lainnya

Dan, ” alhamdulillah melalui upaya dan kerjasama dengan para guru di sekolah, setelah melalui berbagai upaya dan kerja keras, akhirnya SD Bumijawa 01 berhasil terakreditasi dengan nilai A. Ini merupakan prestasi yang patut di syukuri serta harus dipertahankan,” ungkap Hemi.

Lebih lanjut dikatakan, saat ini sekolah sangat menginginkan aspalisasi atau hotmik untuk halaman sekolah demi kenyamanan pada saat kegiatan upacara bendera, disamping itu agar sekolah terlihat indah sehingga menjadikan para siswa merasa betah ketika berada di lingkungan sekolah,” untuk itu kepada Pemerintah daerah melalui Dinas pendidikan dan kebudayaan atau kepada para anggota dewan kabupaten Tegal, diharapkan bisa mewujudkannya,” papar Kepala sekolah, belum lama ini. (Seno aji)

Pos terkait