Anggota DPRD Nisel Dari Fraksi Nasdem Gelar Reses Di 2 Desa Kecamatan Mazo

Nias Selatan, NAK-Pelaksanaan Reses Ke-1 Masa Persidangan 1 tahun 2020 bagi pimpinan dan anggota DPRD Nisel tahun 2019 ke daerah pemilihan masing – masing di Kabupaten Nisel yang dimulai sejak tanggal 30 November sampai 05 Desember 2019.

Hal ini, Salah seorang anggota DPRD Nisel dari Fraksi Partai Nasdem dari daerah pemilihan (Dapil) 4, Eli Yunus Ndruru, Am.Kep melaksanakan resesnya didua (2) Desa yaitu Desa Luahandroito dan Desa Orahuahili Kecamatan Mazo.

Bacaan Lainnya

Acara reses tersebut dipusatkan di Desa Luahandroito Kecamatan Mazo, Minggu (1/12/2019).Pada acara tersebut, turut hadir perwakilan dari sekretariat DPRD Nisel Fa’atulo Laia, Kepala Koordinator Wilayah Cabang Pendidikan Mazo, Kapus Mazo, Kepala Desa Luahandroito, Orahuahili, tokoh masyarakat, adat, agama, wanita, pemuda, dan masyarakat lainnya.

Dalam sambutannya, Eli Yunus Ndruru menjelaskan bahwa kegiatan reses tersebut untuk memaparkan kegiatan program tahun 2020, serta meminta aspirasi masyarakat sebagai bahan kepada DPRD bersama pemerintah daerah pada program TA. 2021 mendatang, Ucap Ndruru!

Dalam kesempatan itu, Eli Yunus Ndruru mengatakan bahwa anggaran yang telah ditetapkan untuk kegiatan 2020, khususnya daerah pemilihan 4 (Dapil -4) Nias Selatan, yang terdiri dari 7 Kecamatan, itu aspirasi masyarakat yang diajukan 2019 kepada DPRD sebelumnya, kemudian dibahas, Cetus Politisi Muda Partai Nasdem itu!

Ia menyebutkan bahwa dalam anggaran tersebut, Dapil 4 terdapat beberapa pembangunan, seperti Pembangunan jembatan di kecamatan Boronadu, pembangunan jembatan Doli – Doli, pengaspalan jalan di kecamatan Susua, Sebut Ndruru!

Dalam kegiatan reses ini, masyarakat menyampaikan apa yang menjadi prioritas pembangunan yang dibutuhkan oleh masyarakat, sehingga usul tersebut disampaikan kepada pemda, dan dibahas bersama DPRD 2020 nantinya, Tutur Ndruru!

Dalam kesempatan itu, Politisi Muda Partai Nasdem itu mengatakan bahwa untuk tahun 2020 dana aspirasinya Rp. 400 juta, dan ini kita arahkan nanti dijalan telfort yang telah dimulai dana BKAD (Dana Desa) 2018 yang lalu, Ucap Ndruru!

Melalui Ruang diskusi dalam kegiatan reses tersebut, para tokoh masyarakat, agama, adat, pemuda mengharapkan agar jalan yang menuju Desa Luahandroito, dan 4 Desa lainnya bisa dibangun oleh pemda nisel, mulai dari jembatan Hilianaa Hoya sampai Desa Luahandroito Kecamatan Mazo, Imbuh para tokoh itu!

(Riswan Gowasa)

Pos terkait