Ini ciri-ciri Ular Weling, telah menewaskan 1 orang Satpam

Jakarta, NAK-Seorang petugas satuan keamanan (satpam) di Gading Serpong, Tangerang, Banten, bernama Iskandar (45) meninggal akibat digigit seekor ular jenis Weling atau ular weling Selasa (20/8/2019) malam di perkirakan pukul 19.00 WIB.
Setelah digigit ular welingtersebut, Iskandar meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Tangerang pada pukul 04.30 WIB, keesokan harinya.
Seperti apa ular weling yang menewaskan Iskandar itu?

Ular Weling memiliki kulit bercorak belang putih-hitam atau putih-kuning.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan keterangan yang dikutip dari laman Thai National Park, ular weling yang memiliki nama ilmiah Bungarus Candidus ini tersebar di negara-negara Asia Tenggara, termasuk di Indonesia.

Di Indonesia, ular weling khususnya dijumpai di Sumatera, Jawa, dan Bali.

Ular yang juga disebut sebagai Blue Krait atau Malayan Krait itu memiliki bisa neurotoksik yang sangat mematikan.

Sebesar 60-70 persen orang yang terkena bisanya tidak dapat disembuhkan sehingga mengakhiri hidupnya.

Mengutip penjelasan dari laman International Union for Conservation of Nature and Natural Resources (IUCN) ular weling biasa hidup di tanah atau hutan,” tutupnya.
(*** / Sumber: kompas.com)

Pos terkait